Manado - Sepeda Motor merupakan salah satu kendaraan yang paling banyak digunakan oleh masyarakat saat bepergian, baik sebagai pengendara maupun penumpang. Oleh karena tu pentingnya memahami keselamatan berkendara serta perilaku tertib berlalu lintas.
PT. Daya Adicipta Wisesa (DAW) secara kontinyu memberikan edukasi Keselamatan Berlalu lintas termasuk pada anak - anak sejak dini. Sebagai komitmen dan konsistensi dalam mewujudkan Cari Aman bagi generasi muda, kali ini DAW memberikan edukasi mengenai Keselamatan berlalu lintas kepada SD Katolik St. Fransiscus Xaverius di Maumbi pada hari Rabu (24/5).
Bentuk edukasi yang diberikan disesuaikan dengan usia anak - anak sehingga mudah dimengerti. Anak - anak dikenalkan dengan rambu - rambu lalu lintas serta pentingnya menggunakan helm ketika dibonceng oleh orangtua.
Menurut Yonathan Rotinsulu, Instruktur Safety Riding Honda DAW, pengenalan mengenai pentingnya keselamatan berlalu lintas harus diketahui sejak dini sehingga budaya dan disiplin sebagai pengguna jalan sudah terbentuk.
“ Hastag #Cari_Aman juga ditanamkan bagi anak -anak agar supaya mereka mengetahui bahwa selain merasa aman dan nyaman, membuat mereka terlihat lebih keren ketika menggunakan helm dan jaket pada saat bepergian ", ujar Yonathan.
Pada kesempatan yang sama, DAW juga memberikan bantuan berupa alat tulis menulis. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada awal bulan Mei yang lalu.