Manado. Konsumen pengguna Honda Genio dan Scoopy yang ingin naik kelas, kini tidak perlu bingung lagi mencari motor idaman. Kini sudah hadir New Honda Stylo 160 yang model dan ukurannya memiliki kesamaan dengan dua motor tersebut.
Marketing Division Head PT. Daya Adicipta Wisesa (DAW), Jemmy Febrianto mengatakan, selama ini pemilik Honda Genio dan Scoopy yang ingin naik kelas karena mungkin ekonominya sudah meningkat, belum memiliki pilihan. Untuk itu, AHM selaku produsen sepeda motor Honda menghadirkan New Honda Stylo yang merupakan skutik premium fashionable bermesin 160 cc. New Honda Stylo berada di segmen AT High, bersama Vario 160, ADV serta PCX. Skutik premium tersebut masing-masing memiliki target pasar yang berbeda.
“Honda Genio, Scoopy dan Stylo memiliki target pasar yang berbeda. Honda Genio lebih dikhususkan bagi pemilik motor pertama, atau bagi anak sekolah. Honda Scoopy berada di atasnya, bagi mereka yang mungkin sudah kuliah atau sudah mulai kerja. Nah Honda Stylo ini merupakan steping bagi yang sebelumnya sudah punya Genio atau Scoopy,” jelas Jemmy.
Ia mengatakan, New Honda Stylo ini sangat nyaman dikendarai, terutama pada stangnya. Tinggi motor ini juga disesuaikan dengan rata-rata tinggi orang Indonesia yakni 165-168cm sehingga pengendara tidak perlu jinjit saat duduk di motor. Skutik premium fashionable ini juga sangat irit yakni bisa sampai 45 km per liter.
Secara keseluruhan tampilan, New Honda Stylo 160 sangat kental dengan nuansa modern klasik retro yang membuat pengendaranya semakin percaya diri. Memiliki jarak terendah dengan tanah setinggi 151mm dengan kombinasi jarak sumbu roda sebesar 1,275mm serta ketinggian jok 768mm memberikan sensasi kenyamanan maksimal dalam setiap kesempatan berkendara di perkotaan.
New Honda Stylo 160 dipasarkan dengan dua tipe yakni ABS dan CBS dengan total 6 varian warna yang modis. Tipe ABS dipasarkan Rp31.780.000 (On the road Sulut) dan tersedia dalam 3 warna yaitu Royal Green, Royal Matte Black dan Royal Matte White. Tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp29.060.000 (on the road Sulut), juga tersedia dalam 3 pilihan warna yaitu Glam Red, Glam Black dan Glam Beige.
Model ini juga dilengkapi dengan garansi rangka hingga 5 tahun tanpa batas jarak tempuh (kilometer), garansi komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan selama 1 tahun atau 12.000 km.